Breaking

Kamis, 09 Januari 2020

SNMPTN 2020, Apa sih Bedanya dengan SNMPTN sebelumnya?

Hasil gambar untuk snmptn 2020

Tahap awal registrasi Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN 2020 sudah dibuka melalui laman portal.ltmpt.ac.id. Pendaftaran SNMPTN 2020 dibuka 2 Desember 2019 sampai 7 Januari 2020.

Ada tiga jalur yang dapat ditempuh untuk mendaftarkan diri menjadi mahasiswa di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), yakni melalui SNMPTN, Seleksi Bersama Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan seleksi mandiri.

Untuk peserta yang ingin ikut SNMPTN dan SBMPTN harus mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPGT).

Hal ini mengacu pada ketentuan Single Sign On (SSO), di mana peserta SNMPTN, SBMPTN dan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) harus registrasi di laman tersebut.

Setelah itu baru peserta bisa mendaftarkan diri melalui laman web.snmptn.ac.id tanggal 11 sampai 25 Februari 2020. Hasilnya diumumkan pada 4 April 2020.

Proses seleksi ini dipertimbangkan melalui nilai rapor siswa SMA/SMK dari semester satu sampai semester lima untuk masa belajar tiga tahun, dan semester satu sampai tujuh untuk masa belajar empat tahun.

Apa sih bedanya SNMPTN 2020??

Sumber : https://www.youtube.com/watch?v=KW71BTbygaI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar